Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Penerimaan Pegawai Non PNS Di Lingkungan Rumah Sakit Umum Pusat Persahabatan Tahun 2019

Lokernas.com - Pemerintah merencanakan penerimaan CPNS 2019 akan diumumkan pada bulan Oktober tahun ini. Namun ini masih kita tunggu kapan tepatnya penyelenggaran rekrutmen CPNS 2019 ini. Banyak informasi yang mengatakan bahwa untuk bulan Oktober ini masih berupa pengumuman, sedangkan untuk pendaftaranya kemungkinan akan dilaksanakan pada bulan November. Tentunya untuk melihat kebenarannya, kita perlu menunggu pengumuman resminya dari BKN. Nah, kembali ke fokus informasi kali ini dimana pada kesempatan kali ini kami akan menghadirkan informasi lowongan kerja terbaru. Lowongan kerja terbaru kali ini berasal dari RSUP Persahabatan. Dimana dalam pengumumannya diberitahukan bahwa saat ini RSUP Persahabatan sadang membuka penerimaan pegawai non pegawai negeri sipil untuk beberapa formasi diantaranya Perawat, Apoteker, Tenaga Teknisi Kefarmasian, Analis Kesehatan, dan Juru Masak. Bagi Anda para pencari kerja yang sedang mencari info lowongan kerja rumah sakit, lowongan kali ini mungkin bisa Anda coba. Untuk informasi selengkapnya, simak di bawah ini.



Formasi :
1. Perawat
2. Apoteker
3. Tenaga Teknisi Kefarmasian
4. Analis Kesehatan
5. Juru Masak

I.PERSYARATAN
A.Persyaratan Umum :

  1. Warga Negara Republik Indonesia
  2. Sanggup dan mampu bekerja dalam Tim
  3. Usia maksimal 25 tahun (non pengalaman) atau 35 tahun bagi yang memiliki pengalaman keria (dibuktikan dengan surat keterangan dari tempat tugas yang lama)
  4. Sehat Jasmani dan Rohani
  5. Mampu mengoperasikan komputer (min. Windows & Ms.Office), kecuali Tenaga Juru Masak
  6. Tidak terikat kontrak dengan lnstansi Pemerintah maupun swasta
  7. Bersedia bekeria dalam sistem shift (pembagian waktu kerja)
  8. Berkelakuan  baik (menyertakan salinan Surat Keterangan Catatan Kepolisian)
  9. Bersedia untuk bekerja sebagai Pegawai Non Pegawi Negeri Sipul RSUP Persahabatan dan tidak menuntut untuk diangkat sebagai CPNS (Calon Pegawai Negeri Sipil)

B. Persyaratan  Khusus :
Kualifikasi Pendidikan dan Jumlah Kebutuhan sesuai jabatan :
1.Perawat
Kualifikasi Pendidikan :
- S1 Keperawatan + Ners (Jumlah kebutuhan 15)
- D3 Keperawatan (Jumlah kebutuhan 30)

2.Apoteker
Kualifikasi Pendidikan :
- S1 Farmasi + Apoteker (Jumlah Kebutuhan 3)

3.Tenaga Teknisi Kefarmasian
 Kualifikasi Pendidikan :
- D3 Farmasi (Jumlah Kebutuhan 6)

4.Analis Kesehatan
Kualifikasi Pendidikan :
D3 Tek.Laboratorium Medis (Jumlah Kebutuhan 7)

5.Juru Masak
Kualifikasi Pendidikan :
D3 Tata Boga (Jumlah Kebutuhan 3)


II.KELENGKAPAN BERKAS LAMARAN
1.Surat lamaran ditulis di atas kertas dengan materai Rp. 6.000,-
2.Daftar riwayat hidup
3.Salinan ijazah yang telah dilegalisir (stempel cap basah)
4.Salinan transkrip nilai yang telah dilegalisir dengan  nilai IPK Minimal :
  • Institusi Pendidikan Negeri : 2,75
  • Institusi Pendidikan Swasta : 3,00 (Akreditasi minimal B, dengan menyertakan salinan akreditasi)
5. Bagi Profesi Tenaga Kesehatan  disertakan  Salinan  Surat  Tanda  Registrasi  (STR)  yang  masih berlaku.
6. Salinan sertifikat pelatihan profesi
7. Salinan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK)
8. Asli Surat Keterangan Sehat
9. Pas foto terbaru berwarna dengen ketentuan ukuran 3 x 4 sebanyak  2 lembar
10. Salinan surat keterangan pengalaman kerja dari tempat kerja lama (bagi yang memiliki pengalaman kerja).


III.MEKANISME PENGAJUAN LAMARAN
1. Surat permohonan ditulis tangan ditujukan kepada Direktur Utama RSUP Persahabatan
2. Sebelum berkas lamaran dikirimkan agar diteliti ulang semua kelengkapan berkas sesuai dengan persyaratan dikarenakan tidak ada mekanisme menyusuli kelengkapan berkas.
3. Berkas yang telah lengkap kemudian dimasukkan ke dalam amplop coklat (harap tuliskan formasi jabatan pada sudut kanan atas amplop) dan ditujukan kepada Direktur Utama RSUP Persahabatan dengan alamat: PO BOX 0007, JAKARTA  13000
4. Berkas  diterima paling lambat tanggal 16 Oktober 2019, Pukul 15.00 WIB
5. Pelamar yang tidak memenuhi persyaratan administrasi diatas dinyatakan gugur


IV.  JADWAL TAHAPAN SELEKSI
1. Pengumuman & seleksi administrasi : 7 -16 Oktober 2019
2. Pengumuman  kelulusan seleksi administrasi : 19 Oktober 2019
3. Ujian CAT : 21  - 23 Oktober 2019
4. Pengumuman hasil kelulusan CAT : 24 Oktober 2019
5. Wawancara : 25 Oktober 2019
6. Psikotes : 26 Oktober 2019
7. Tes Kesehatan : 28 Oktober 2019
8. Pengumuman  Akhir : 30 Oktober 2019

Pengumuman  dapat di akses melalui :  www.rsuppersahabatan.co.id

Proses Penerimaan Pegawai Non PNS RSUP Persahabatan tidak dikenakan BIAYA, apabila ditemukan ada oknum    yang memungut biaya mohon dapat dilaporkan kepada Pimpinan RSUP Persahabatan.


Download pengumuman PDF nya disini
Sumber : www.rsuppersahabatan.co.id