Penerimaan Guru dan Non Guru SMA Pradita Dirgantara

Daftar Isi
Lokernas.com - Informasi lowongan kerja terbaru kali ini bersumber dari SMA Pradita Dirgantara. SMA Pradita Dirgantara merupakan sebuah sekolah yang dirancang sebagai sekolah unggulan yang berkarakter kedirgantaraan, kecendekiawanan, dan menjunjung tinggi keimanan serta kompetitif ditingkat global tentunya dengan tetap menjaga nilai-nilai luhur budaya bangsa. SMA Pradita Dirgantara beralamatkan di Jl.Cendrawasih No.4, Ngesrep, Ngemplak, Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah.

Pada kesempatan ini, sekolah satu ini sedang membuka lowongan kerja. Dimana dari informasi yang kami kutip dari sma.praditadirgantara.sch.id, diinformasikan bahwa saat ini SMA Pradita Dirgantara sedang membuka seleksi penerimaan guru dan non guru SMA tahun 2020/2021. Untuk informasi lebih lengkapnya, simak pengumumannya di bawah ini.

Penerimaan Guru dan Non Guru SMA Pradita Dirgantara Tahun 2020/2021


Pengumuman 
Penerimaan Guru dan Non Guru SMA
SMA Pradita Dirgantara
Tahun 2020/2021


Direktorat Pengembangan SMA Pradita Dirgantara membuka kesempatan kepada seluruh warga negara Indonesia baik pria maupun wanita yang memenuhi persyaratan untuk mengikuti seleksi Guru dan Non Guru di SMA Pradita Dirgantara. Persyaratan administrasi calon Guru SMA Pradita Dirgantara Tahun 2020/2021 adalah sebagai berikut :

A.Persyaratan Umum
  1. Warga Negara Indonesia.
  2. Beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.
  3. Setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) yang berdasarkan Pancasila dan UUD Negara RI tahun 1945.
  4. Tidak memiliki catatan kriminalitas yang dikeluarkan secara tertulis oleh Kepolisian Negara Republik Indonesia.
  5. Sehat jasmani, rohani dan bebas narkoba.

B.Persyaratan Khusus untuk Guru
  1. Pria/Wanita usia maksimal 30 tahun.
  2. Minimal tingkat pendidikan S1 dengan IPK min 3.5 (PTN) dan min. 3.75 (PTS) berasal dari program studi yang relevan dengan akreditasi A. Lulusan S2 lebih diutamakan.
  3. Pengalaman mengajar (minimal 2 tahun).
  4. Kemampuan Bahasa Inggris aktif dan nilai TOEFL min 500 atau IELTS min 5.5
  5. Lulus tes kesehatan.
  6. Lulus TPA
  7. Lulus tes kompetensi Bidang.
  8. Lulus tes Psikologi.
  9. Lulus tes wawancara dan micro teaching.
  10. Diutamakan yang sudah memiliki sertifikat pendidik.
  11. Diutamakan memiliki sertifikat/penghargaan tingkat nasional sebagai keterampilan selain mengajar, seperti Olahraga, Seni Budaya, Pramuka, Prakarya, Teknologi Informasi Komunikasi (TIK), Kepemimpinan, dll.

C.Persyaratan Khusus untuk Non Guru
  1. Pria/Wanita usia maksimal 30 tahun.
  2. Tingkat pendidikan sesuai kualifikasi dengan IPK min 3.5 (PTN) dan min 3.75 (PTS) berasal dari program studi yang relevan dengan akreditasi A.
  3. Pengalaman bekerja (minimal 2 tahun).
  4. Kemampuan Bahasa Inggris aktif dan nilai TOEFL min 500 atau IELTS min 5.5
  5. Lulus tes kesehatan
  6. Lulus Kompetensi Bidang.
  7. Lulus tes Psikologi.
  8. Lulus tes Wawancara.
  9. Diutamakan memiliki sertifikat/penghargaan sesuai bidang.

D.Persyaratan Tambahan
  1. Mampu menciptakan suasana pendidikan yang bermakna, menyenangkan, kreatif, dinasmi, dan dialogis serta mampu memahami bakat, minat, dan kebutuhan belajar anak didik.
  2. Mempunyai komitemen yang tinggi untuk meningkatkan mutu pendidikan.
  3. Mampu memberi teladan dan menjada nama baik lembaga, profesi, dan kedudukan sesuai dengan kepercayaan yang diberikan kepadanya.
  4. Bagi yang sudah bekerja harus mendapatkan persetujuan/ ijin resmi dari kepala insatnsi yang bersangkutan dan bersedia mengundurkan diri apabila diterima di SMA Pradita Dirgantara.
  5. Harus mengikuti dan lulus pemeriksaan/pengujian masuk.

E.Materi Seleksi 
Terpenuhinya kebutuhan Guru dan Non Guru SMA Pradita Dirgantara Tahun 2020/2021 sesuai standar pemeriksaan/pengujian yang meliputi aspek :
  1. Administrasi
  2. Psikologi
  3. Kesehatan Umum dan Jiwa
  4. Tes Potensi Akademik
  5. Tes Kompetensi Bidang
  6. Wawancara
  7. Micro Teaching
  8. Tes Mental Ideologi

F.Jadwal Seleksi
  1. Pendaftaran dibuka mulai tanggal 5 Agustus sampai dengan 12 Agustus 2020.
  2. Seleksi dilaksanakan mulai tanggal 15 Agustus 2020 di SMA Pradita Dirgantara.

G.Tata Cara Pendaftaran
  1. Pelamar mengirimkan surat lamaran dalam bentuk file digital/elektronik melalui whatsapp ke nomor 0887 0665 1701.
  2. Panitia melaksanakan seleksi administrasi untuk menentukan peserta dengan kualifikasi terbaik yang akan dipanggil untuk seleksi di SMA Pradita Dirgantara.

H.Syarat Pendaftaran
Berkas persyaratan yang dibutuhkan adalah sebagai berikut :
  1. Surat lamaran pekerjaan ditulis bermaterai
  2. Pria/Wanita usia maksimal 30 tahun dibuktikan dengan fotokopi KTP, Kartu Keluarga dan Akte Lahir.
  3. Ijazah pendidikan terakhir yang dilegalisir dilengkapi transkrip nilai. Tingkat pendidikan sesuai kualifikasi dengan IPK min. 3.5 (PTN) min 3.75 (PTS) berasl dari program studi yang relelvan dengan akreditasi A.
  4. Sertifikat Akreditasi Jurusan.
  5. Sertifikat pendidik (Bila ada lebih diutamakan).
  6. Daftar Riwayat Hidup (CV).
  7. Foto berwarna ukuran 4x6.
  8. Sertifikat TOEFL min 500 atau IELTS min 5,5.
  9. Surat keterangan sehat dari RSUD.
  10. Sertifikat/penghargaan di bidang lain.
  11. Surat pengalaman mengajar bagi yang sudah pernah mengajar. Pengalaman mengajar (minimal 2 tahun).
  12. SKCK yang dilegalisir dan masih aktif.


I.Kebutuhan Formasi
Penerimaan Guru dan Non Guru SMA Pradita Dirgantara Tahun 2020/2021


J.Ketentuan Lain-lain
  1. Setiap pelamar wajib mematuhi dan mengikuti seluruh ketentuan yang telah ditetapkan.
  2. Lamaran yang dikirim diluar ketentuan ini dianggap tidak sah, berkas lamaran menjadi milik panitian seleksi.
  3. Bagi pelamar yang terbukti memberikan keterangan atau dokumen palsu atau pernyataan yang tidak memenuhi persyaratan yang baru diketahui dikemudian hari panitia akan membatalkan hasil selesi peserta yang bersangkutan.