Lowongan Kerja Yayasan Inisiasi Alam Rehabilitasi Indonesia (YIARI)

 

Lowongan Kerja Yayasan Inisiasi Alam Rehabilitasi Indonesia (YIARI)


Lokernas.com - Yayasan Inisiasi Alam Rehabilitasi Indonesia (YIARI) adalah organisasi nirlaba yang menggunakan pendekatan holistik dalam konservasi primata dan habitatnya di Indonesia. Organisasi ini berfokus pada peningkatan kesadaran melalui edukasi, pengembangan masyarakat, perlindungan habitat, dan kesehatan masyarakat

Visi :
Dunia tempat manusia dan satwa hidup berdampingan dalam ekosistem yang sehat.

Misi :
Membangun kesadaran dan kepedulian serta mengimplementasikan sistem yang efektif yang melindungi satwa dan habitatnya.

Dikutip dari Instagram @iar_indonesia diinformasikan saat ini Yayasan Inisiasi Alam Rehabilitasi Indonesia (YIARI) sedang membuka lowongan kerja untuk posisi Staf Administrasi. Detail selengkapnya simak di bawah ini.


STAF ADMINISTRASI

KUALIFIKASI:

  • Pendidikan minimal S1 semua jurusan.
  • Berpengalaman minimal 2 tahun di bidang Administrasi dan/atau General Affair.
  • Pengalaman mengurus administrasi perizinan (TKA/WNA, domisili, WLKP, dll) menjadi nilai tambah.
  • Memahami administrasi perkantoran, pengarsipan dokumen, dan penyusunan laporan berkala (bulanan, triwulan, semester, tahunan).
  • Menguasai Microsoft Office (Word, Excel, Outlook, PowerPoint).
  • Jujur, rajin, teliti, sehat jasmani dan rohani, dan bertanggung jawab.
  • Mampu bekerja dengan tenggat waktu dan multitasking.
  • Fleksibel dan siap mendukung kebutuhan operasional di lapangan (site).
  • Bersedia ditempatkan di Bogor, Jawa Barat.


TUGAS DAN TANGGUNG JAWAB:

  • Mengurus administrasi seperti surat menyurat, penyusunan laporan bulanan, triwulan, semester dan tahunan mitra, dll.
  • Mengurus administrasi perizinan TKA/WNA dan organisasi (WLKP, domisili dll).
  • Membantu kebutuhan operasional kantor seperti penyediaan ATK (Alat Tulis Kantor), pembayaran tagihan rutin kantor (listrik/air), dan kebutuhan logistik kecil.
  • Menyusun laporan Administrasi dan General Affair.
  • Membuat jadwal dan penugasan supir dan perawatan kendaraan termasuk surat-surat kendaraan dan asuransi.
  • Mengurus pemesanan akomodasi (hotel, penginapan, mess atau guesthouse) dan transportasi untuk karyawan dan tamu.


INFORMASI PENDAFTARAN:
Surat Lamaran dan CV dapat dikirim melalui email: recruitment@yjari.or.id
Subject email: "Staff Admin - Nama Pelamar"
Batas pengiriman lamaran: 30 Januari 2026
Hanya yang memenuhi kriteria yang akan diproses.

SUMBER : Instagram @iar_indonesia

GABUNG DI CHANNEL WA DAN TELEGRAM AGAR TIDAK KETINGGALAN INFO LOWONGAN TERBARU SETIAP HARINYA KLIK:

https://bit.ly/4aYchQR - Channel WA
t.me/lokernastelegram - Telegram 

Informasi:
Diharapkan untuk membaca secara keseluruhan informasi dengan teliti
Hanya pelamar terbaik sesuai klasifikasi yang akan diproses untuk mengikuti seleksi selanjutnya
Selama proses rekrutmen tidak dikenakan biaya apapun

Semoga informasi ini bermanfaat bagi Anda para pencari kerja dan jangan lupa untuk membagikannya kepada teman atau kerabat yang membutuhkan.

Informasi seputar lowongan kerja BUMN, CPNS & Swasta lainnya kunjungi www.lokernas.com