Lowongan Dosen dan Laboran Bahasa IST AKPRIND

Daftar Isi
Lokernas.com - Info lowongan kerja terbaru kali ini berasal dari Institut Sains & Teknologi AKRPIND (IST AKPRIND) Yogyakarta. IST AKPRIND berdiri pada 7 Mei 1970 dengan nama Akademi Perindustrian dan Akademi Teknologi Industri. Kemudian berubah menjadi Institut Teknologi AKPRIND pada tanggal 7 Mei 1986. Pada tanggal 12 Mei 1987 berubah lah nama dari Institut Teknologi AKPRIND menjadi Institut Sains & Teknologi AKPRIND. Saat ini IST AKPRIND Yogyakarta memiliki 3 (tiga) fakultas antara lain Fakultas Teknologi Industri, Fakultas Sains Terapan, dan Fakultas Teknologi Mineral. Untuk Fakultas Teknologi Industri terdiri dari prgoram studi S1 Teknik Kimia, S1 Teknik Industri, S1 Teknik Mesin, S1 Teknik Elektro, S1 Teknik Informatika, D3 Teknologi Industri, D3 Teknologi Mesin, dan D3 Teknik Elektro. Fakultas Sains Terapan terdiri dari prodi S1 Statistika, S1 Rekayasa Sistem Komputer, dan S1 Teknik Lingkungan. Fakultas Teknologi Mineral terdiri dari jurusan S1 Teknik Geologi.

Lowongan Dosen dan Laboran Bahasa IST AKPRIND


Institut Sains & Teknologi AKPRIND Yogyakarta adalah perguruan tinggi dibidang Sains & Teknologi. Mempunyai visi sebagai perguruan tinggi yang unggul di bidang sains & teknologi dengan reputasi internasional, pada saat ini ingin memberikan kesempatan kepada putra-putri terbaik untuk bergabung dalam mengembangkan dan meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia dengan menjadi tenaga pengajar/dosen dan tenaga kependidikan (tendik).


  • DOSEN TEKNIK MESIN
  • DOSEN TEKNIK GEOLOGI
  • DOSEN TEKNIK INDUSTRI
  • DOSEN STATISTIKA
  1. Warga Negara Indonesia
  2. Pendidikan minimal S2 (jurusan relevan dengan formasi)
  3. IPK ≥ 3,25
  4. Ijazah S-1 dan S-2 linier/relevan
  5. Nilai TOEFL ≥ 500
  6. Nilai TPA ≥ 550
  7. Usia maksimal 40 tahun (untuk S-2) , 45 tahun (untuk S-3)
  8. Sehat jasmani dan rokhani
  9. Berkelakuan baik
  10. Mampu bekerja secara mandiri dan dalam tim

  • LABORAN BAHASA
  1. Laki-Laki/Perempuan
  2. Usia maksimal 35 tahun
  3. Pendidikan Minimal D3 Bahasa Inggris
  4. IPK minimal 2,75

Berkas lamaran :
  • Surat lamaran
  • Curriculum Vitae
  • Surat keterangan sehat dari dokter
  • SKCK
  • Fotocopy KK / KTP
  • Fotocopy transkrip (legalisir)
  • Fotocopy Ijazah (legalisir)
  • Pas Foto berwarna 4×6 (1 lembar)

Kirimkan berkas lamaran anda ke :
Bagian Kepegawaian Institut Sains & Teknologi AKPRIND Yogyakarta
Jl. Kalisahak No. 28, Komplek Balapan, Gondokusuman, Yogyakarta 55222

Batas penerimaan berkas : 30 Maret 2020


Kami hanya menerima berkas lamaran dalam bentuk hardcopy
Hanya kandidat yang memenuhi syarat yang akan kami panggil untuk mengikuti seleksi.

SUMBER