Lowongan Kerja Biro Hubungan Masyarakat, Sistem Informasi dan Umum LKPP

Daftar Isi

Lokernas.com - Informasi lowongan kerja Mei 2022 kali ini bersumber dari Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah atau LKPP. LKPP dibentuk berdasarkan Peraturan Presiden Nomor 106 Tahun 2007. LKPP berkedudukan sebagai Lembaga Pemerintah Non Kementerian (LPNK) dan bertanggungjawab langsung kepada Presiden RI. Dalam menjalankan tugas dan fungsinya, LKPP di bawah koordinasi Menteri Negara Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Bappenas.

Mengutip dari laman lkpp.go.id pada hari Minggu (15/05) diinfokan tentang Pengadaan Jasa Lainnya AdministratorJaringan Bir Hubungan Masyarakat, Sistem Informasi, dan Umum Tahun Anggaran 2022. Lowongan kali ini terbuka bagi pelamar dengan kualifikasi minimal Diploma (D3) semua jurusan.

Bagi pelamar yang tertarik dan memenuhi kualifikasi, silakan lakukan pendaftaran melalui tautan link yang tersedia paling lambat Minggu, 22 Mei 2022, Pukul 24:00 WIB. Seluruh proses rekrutmen tidak dipungut biaya apapun. Untuk informasi selengkapnya, simak di bawah ini.

Lowongan Kerja Biro Hubungan Masyarakat, Sistem Informasi dan Umum LKPP
PENGUMUMAN 
Nomor: 056-02/PP/BHSIU/05/2022 
Pengadaan Jasa Lainnya Administrator Jaringan 
Biro Hubungan Masyarakat, Sistem Informasi, dan Umum 
Tahun Anggaran 2022


Dalam rangka membantu LKPP dalam mengembangkan dan meningkatkan layanan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK), dengan ini kami membutuhkan 1 (satu) orang tenaga Jasa Lainnya Administrator Jaringan yaitu staf Administrator Junior di Biro Hubungan Masyarakat, Sistem Informasi, dan Umum dengan ketentuan sebagai berikut:


A. Ruang Lingkup pekerjaan: 

  1. Melakukan pemeliharaan jaringan internal LKPP untuk menjaga availabilitas dan reliabilitas layanan TI di lingkungan LKPP, pekerjaan ini mencakup: 
    • Merancang dan mengimplementasikan solusi jaringan baru dan/atau meningkatkan efisiensi jaringan saat ini; 
    • Memaksimalkan kinerja jaringan melalui pemantauan (monitoring) dan pemecahan masalah (troubleshooting) yang sedang berlangsung; dan 
    • Mengelola kolaborasi dan hubungan dengan pihak ketiga dan vendor layanan untuk memastikan bahwa jaringan tetap beroperasi. 
  2. Berkoordinasi dengan Staf Administrator Jaringan Senior untuk melakukan monitoring terhadap availability jaringan gedung LKPP; 
  3. Mengelola sistem interkoneksi jaringan dari luar LKPP agar dapat diakses secara aman; 
  4. Mengimplementasi dan konfigurasi perangkat keras pendukung keamanan TI LKPP; 
  5. Sebagai Help Desk layer 1 troubleshoot infra (khususnya Jaringan), pekerjaan ini mencakup: 
    • melakukan analisis mengenai permasalahan koneksi jaringan yang bermasalah untuk tiap user; dan 
    • mengatasi permasalahan teknis jaringan baik Hardware maupun Software User/ Pegawai. 
  6. Mendukung layanan video conference untuk Pimpinan LKPP; 
  7. Melaksanakan tugas lain yang diperintahkan oleh atasan; dan 
  8. Untuk meningkatkan kemampuan penyedia dalam bekerja, PPK dapat namun tidak diwajibkan untuk menugaskan penyedia dalam berbagai bentuk training dan/atau seminar dan/atau workshop dan/atau bentuk-bentuk lain untuk menambah dan meningkatkan kemampuan bekerja penyedia.


B. Persyaratan Pelamar: 

1. Persyaratan kualifikasi administrasi/legalitas: 

  • Memiliki identitas kewarganegaraan Indonesia seperti Kartu Tanda Penduduk (KTP)/Paspor/Surat Keterangan Domisili Tinggal; dan
  • Memiliki NPWP.

2. Persyaratan kualifikasi teknis: 

  • Pendidikan minimal Diploma (D3) semua jurusan, lebih diutamakan pada Teknologi Informasi / Jaringan Komputer / Keamanan Jaringan; 
  • Diutamakan memiliki pengalaman kerja di bidang jaringan minimal 1 tahun; 
  • Memiliki pengetahuan yang baik dalam bidang jaringan komputer dan server khususnya LINUX (menguasai console); 
  • Memiliki pengetahuan yang baik dalam bidang troubleshooting jaringan komputer dan server baik secara logical maupun physical; 
  • Mampu berkomunikasi dengan baik dan mempunyai kemampuan untuk belajar; 
  • Mampu berkerja mandiri maupun tim; 
  • Memiliki integritas dan motivasi kerja yang tinggi; 
  • Memiliki keinginan untuk mengembangkan diri; 
  • Tidak pernah terlibat narkoba dan pelanggaran hukum lainnya; 
  • Tidak berkedudukan sebagai Calon ASN, ASN, prajurit TNI, atau anggota Kepolisian Negara RI; 
  • Tidak menjadi anggota, pengurus partai politik atau terlibat politik praktis; 
  • Sehat Jasmani dan rohani; dan 
  •  Telah mendapatkan vaksinasi COVID-19 paling kurang dosis pertama;


C. Tata Cara Pendaftaran: 

  1. Mengisi formulir pendaftaran pada laman: https://tinyurl.com/administratorjaringan paling lambat Minggu, 22 Mei 2022, Pukul 24:00 WIB
  2. Daftar calon kandidat yang terpilih akan dihubungi lebih lanjut oleh Pejabat Pengadaan pada Biro Hubungan Masyarakat, Sistem Informasi, dan Umum, LKPP melalui telepon atau email untuk mengikuti tahapan rekrutmen selanjutnya. 


D. Informasi Lainnya 

  1. Pengadaan ini merupakan pengadaan jasa lainnya (non ASN) Tahun Anggaran 2022. 
  2. Keputusan panitia tidak dapat diganggu gugat. Informasi lebih lanjut dapat menghubungi Pejabat Pengadaan pada Biro Hubungan Masyarakat, Sistem Informasi, dan Umum, LKPP melalui email: ppbhsiu.2022@gmail.com.


Download Pengumuman

Posting Komentar